Wakil Walikota Tangsel Resmikan Taman Bacaan Anak di Cluster The Castilla BSD City  

oleh -297 Dilihat
oleh
Wakil Walikota Tangsel Resmikan Taman Bacaan Anak di Cluster The Castilla BSD City  

 

Benyamin Davnie, akrab disapa Bang Ben,  merupakan kelahiran  Pandeglang, 1 September 1958, saat ini adalah Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) yang dijabatnya sejak 20 April 2011.

Awal karirnya, Ben atau Eben adalah seorang birokrat, dimulai dari seorang Camat, Asda, Kadis, hingga Kepala BAPEDA.  Ia dikenal sebagai birokrat yang “bersih” dan santun.

Ben juga terkenal sebagai seorang konseptor, ia memiliki beberapa konsep yang brilian tentang pembangunan kota Tangsel ke depan.

****

TIRAS.id — “Bukan bagian dari kampanye calon Walikota Tangsel periode 2020-2025 ya,” ujar Nurul Huda, ketua RW ketika dikonfirmasi di Balai Warga. Ia pun menjelaskan, acara ini bagian dari aksi donor darah dan bazzar kuliner, dengan protokol utama dalam penanganan cegah kasus penyebaran virus corona (COVID-19).

Yang jelas, The Castilla BSD memang menjadi harga jual property “termahal”, dibanding cluster yang ada di Bumi Serpong Damai. Lokasinya persis Pasar Modern BSD City serta dekat pintu masuk Tol ke Jakarta. “Pengurus RT dan RW-nya menjaga lingkungan dan silatuhrami dengan baik,” demikian kesaksian banyak warga Castilla.

Tak hanya dekat rumah sakit, lembaga pendidikan, tempat ibadah dan hotel BSD. The Castilla sudah memiliki kolam renang, ruang fitness serta tenis dan kini mempunyai taman bacaan anak.

“Memang diperlukan kerja sama melibatkan semua pihak untuk meningkatkan minat baca dan budaya literasi masyarakat kita,” kata Drs H. Benyamin Davnie, Wali kota Tangerang Selatan. Keberadaan Taman bacaan anak ini, “Diharapkan dapat menjadi pemicu untuk mendorong peningkatan mutu budaya literasi masyarakat.”

Hadir pada acara tersebut seluruh warga dan pengurus RT/RW The Castilla.

Tampak pula Ketua Umum Forum Pimpinan Media Digital Indonesia, S,S Budi Rahardjo, yang juga menjadi warga The Castilla. Ia pun mengucap syukur menjadi bagian warga yang bisa ikut mendonorkan darah. Momen yang baik, dilakukan setiap warga untuk menjaga kesehatan dalam tiga bulan sekali.

Selain peresmian taman bacaan berkaitan Hari Anak Nasional, Pemred Matra dan CEO majalah eksekutif itu menyebut, memang Pilkada Tangsel “seksi”. Sudah ramai di media beberapa nama yang menjadi kandidat dalam Pilkada Tangsel periode 2020-2025. Mulai dari kader partai, tokoh masyarakat hingga pejabat publik.

Kemajuan Tangsel sebagai daerah penyanggah ibu kota saat ini boleh dibilang, maju pesat ketimbang kota/kabupaten lainnya di Banten. Tentunya ini juga berkat pengembang besar seperti BSD City, Alam Sutera, Bintaro Jaya dan lain sebagainya yang hampir 60% dikelola oleh pihak pengembang.

Para pengurus RT/RW berpose bersama. Seperti juga bazzar, dilakukan dengan standar protokoler kesehatan cegah virus covid-19.

foto: istimewa dok grup RT 01 Castilla

sumber lain- klik ini: ANTARANEWS.id

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.